VISI.NEWS – Politisi Senior Partai Amanat Nasional (PAN), H. Kasjvul Anwar, sangar mengapresiasi kegiatan Pendidikan politik yang diselenggarakan Kesbangpol Kab. Bandung, dengan peruntukkannya secara khusus parpol yang memiliki kursi di DPRD.
Dia mengatakan, hal itu sangat membantu parpol yang intisarinya identik dengan sosialisasi paket undang-undang di bidang politik. Selanjutnya semua parpol berkewajiban mensosialisasikan wawasan/pengetahuan tersebut kepada para kadernya, terutama undang-undang partai politik.
“Sebab tidak semua kader parpol mengetahui persis tentang undang-undang itu,” kata dia melalui telepon, Jum’at (3/9/2021).
Respon dari PAN, dia mengungkapkan, sangat menyambut baik dan mendukung penuh pendidikan politik itu. Dengan membuktikan mengirim peserta sekitar 106 orang anggota mengikuti acara dengan seksama, tekun, sabar dan fokus, dari awal hingga akhir penyelenggaraan.
“Jika bisa kegiatan tersebut bisa dilaksanakan secara berkala dan berkelanjutan. Baik itu parpol yang sudah memiliki kursi atau belum sama sekali, ujarnya.
Atas nama DPD PAN Kab. Bandung, dia menyampaikan rasa terima kasih kepada Kesbangpol atas penyelenggaraan kegiatan ini yang diperkuat secara all out oleh Bupati Bandung, H. M. Dadang Supriatna. @qia