Search
Close this search box.

Atalia Praratya Merespons Kabar Mundur dari Bursa Pencalonan Wali Kota Bandung

Bagikan :

VISI.NEWS | BANDUNG – Atalia Praratya merespons kabar yang beredar mengenai kemungkinan dirinya mundur dari bursa pencalonan Wali Kota Bandung pada Pilkada Kota Bandung 2024.

“Sebetulnya itu baru gosip saja. Saya sendiri sebagai seseorang yang berada di ranah politik, tentu saya harus manut kepada partai. Tetapi ini masih dalam tahap diskusi di tingkat elite partai, sehingga bagaimana pun juga saya akan berupaya semaksimal mungkin sesuai dengan harapan,” ujar Atalia kepada Tribunjabar.id pada Selasa (16/7/2024).

Menurutnya, terdapat hal-hal yang masih didiskusikan secara internal. Namun, yang paling utama adalah fokus untuk menyejahterakan masyarakat melalui partainya.

Sebelumnya, Partai Golkar telah menugaskan istri Ridwan Kamil itu untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Bandung 2024.

Pada perhelatan Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024, Atalia berhasil meraih suara terbanyak di Dapil Jabar I dengan total 234.063 suara, menjadikannya anggota DPR RI terpilih.

Mengenai pendukungnya dari Bandung dan Cimahi yang mungkin akan kecewa jika dia maju dalam Pilkada Kota Bandung 2024, Atalia menegaskan bahwa tujuannya adalah untuk memberikan manfaat bagi masyarakat Bandung dan Cimahi.

“Sehingga pada saat saya menetap di Bandung dan sekitarnya, tentu saya rasa masyarakat akan lebih dekat (dengan saya),” ucapnya.

Atalia juga menuturkan bahwa maju dalam pemilihan legislatif lebih sulit dibandingkan maju sebagai wali kota.

“Karena pada saat pemilihan legislatif, saingannya banyak sekali, lebih dari 150 orang dari berbagai macam partai. Saat nanti saya maju menjadi wali kota, mungkin akan sedikit dalam arti tiga atau lima (pesaingnya) atau jumlah yang terbatas,” tambahnya.

Dengan demikian, dalam mengumpulkan dukungan massa dan berbagai jejaring, akan lebih mudah dibandingkan dengan pemilihan legislatif.

Baca Juga :  Mengatasi Sembelit di Bulan Ramadan, Pola Makan dan Gaya Hidup Sehat

Atalia optimistis dan berharap Kota Bandung akan dipimpin oleh orang yang tepat. (*)

@maulana

Baca Berita Menarik Lainnya :