VISI.NEWS – Bank Perkreditan Rakyat Kerta Raharja (BPR KR) Kabupaten Bandung, Jawa Barat, menyerahkan bantuan berupa armada pengangkut sampah R3. Bantuan itu diserahkan kepada Ketua Rayon Forum Komunikasi Putra-Putri TNI/Polri (FKPPI) Banjaran H Tatang di Kantor BPR KR Cabang Banjaran, Jumat (4/9).
H Bambang Budi Rahardjo mengatakan, bantuan armada pengangkut sampah itu diberikan kepada FKPPI Banjaran karena dinilai konsen dalam hal penanganan kebersihan lingkungan.
BPR KR tidak begitu saja menyerahkan armada sampah kepada FKPPI Rayon Banjaran. Sebelumnya pihaknya menilai bahwa anggota FKPPI Rayon Banjaran peduli kebersihan lingkungan dan juga ketertiban serta keamanan lingkungan setempat.
“Maka dari itu kami berikan bantuan ini untuk operasional pengangkutan sampah. Semoga bantuan ini dapat meningkatkan semangat dalam penanganan kebersihan lingkungan di Banjaran,” terang Budi.
Ketua FKPPI Rayon Banjaran H Tatang mengaku senang dapat bantuan armada pengangkut sampah dari BPR KR. Dia bersama para anggotanya semakin tertantang untuk membuktikan agar kebersihan lingkungan di Banjaran semakin terjaga.
“Kami ucapkan terima kasih yang pertama Pak Bupati selaku pemilik Bank BPR Kereta Raharja. Selanjutnya kepada H Bambang Budi Raharjo selaku Komisaris, H Benny selaku Direktur Kepatuhan serta Pimpinan Cabang BPR Banjaran. Dengan bantuan ini kami yakin BPR KR telah memberikan kepercayaan kepada kami untuk hal kebersihan lingkungan. Semoga Allah membalas segala kebaikan yang dilakukan BPR KR,” ujar Ketua FKPPI yang akrab disapa H Abud ini.
Penyerahan bantuan tersebut dilakukan berikut penandatanganan MOU armada sampah secara pinjam pakai.
Masing-masing yang menyatakan sepakat adalah H Tatang, selaku penerima bantuan, Adi Yusuf Bactiar, Pinca Banjaran selaku pemberi bantuan R3. Disaksikan pihak BPR KR oleh H Bambang Budi Rahardjo (komisari BPR KR) dan H Benny Subarsah (Direktur Kepatuhan BPR KR). Saksi lainnya Dadang HKS, dari Pengurusan Cabang FKPPI, Ketua bidang politik dan Denny (Sekretaris Rayon FKPPI Banjaran). @pih