Search
Close this search box.

Dimasa Sisa Jabatan Ridawan Kamil, Reynaldi : Harus Fokus Ke Program Prioritas

Anggota Komisi I DPRD Jawa Barat (Jabar) Reynaldi. /visi.news/eko aripyanto

Bagikan :

VISI.NEWS |BANDUNG – Anggota DPRD Jawa Barat (Jabar) Reynaldi, meminta agar sisa jabatan Gubernur Ridwan Kamil atau Kang Emil, fokus pada pemerataan infrastruktur.

Dijelaskan Reynaldi, pemerataan infrastruktur tersebut khususnya dilakukan di perbatasan provinsi Jawa Tengah (Jateng), Jakarta dan Banten.

“Di daerah perbatasan, seperti Jateng, Jakarta dan Banten harus diperbaiki, baik infrastrukturnya, PJU, kesehatan dan sarana pendidikan,” katanya.

Perbaikan sarana pendidikan tersebut bertujuan agar jangan sampai warga Jabar bersekolah keluar provinsi lain, pasalnya Jabar bisa maju jika pembangunannya merata.

“Jabar maju, jika pembangunannya bisa terasa oleh masyarakat, sebab Jabar memiliki 27 kabupaten kota jadi harus benar-benar dibina oleh Pemprov Jabar,” sambungnya.

Selain itu, Pemprov Jabar juga diminta untuk fokus ke Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) agar terus dapat memberikan layanan terbaik antar provinsi.

“Dan layanan terbaik itu harus juga terasa oleh warga Jabar yang berada di perbatasan, jadi harus diperhatikan,” ungkap Reynaldi.

Reynaldi menjelaskan, sesuai dengan jargon Gubernur Jabar yakni Jabar Juara, maka berbagai program harus unggul di semua bidang.

“Tidak hanya di infrastruktur, tetapi unggul di layanan pendidikan dan kesehatan juga lain hal sebagainya yang dianggap perlu,” jelasnya.

Disinggung soal pembangunan sekolah negeri di perbatasan seperti jenjang SMA, apakah kemudian sudah terbangun dengan merata atau belum? Jelas hal ini menjadi pertanyaan.

“Kemudian, apakah jalannya sudah standar delapan meter? Apakah malam terang? Apakah fasilitas kesehatan ada dan memadai? perlu diperhatikan,” tegasnya.

Terakhir, apa yang kemudian disebutkan itu harus menjadi perhatian dan perlu segera ditindak lanjuti mengingat jabatan Gubernur Kang Emil hanya tinggal menghitung waktu.

“Jika takdir Kang Emil kemudian melenggang ke nasional, sementara program Jabar Juara atau pembangunan berbagai sektor belum rampung, ini sangat disayangkan,” pungkasnya. @eko

Baca Berita Menarik Lainnya :