VISI.NEWS | AMERIKA SERIKAT – Persiapan untuk pertemuan antara Presiden terpilih Amerika Serikat, Donald Trump, dan Presiden Rusia, Vladimir Putin, sedang diatur. Trump mengonfirmasi bahwa Putin menyatakan keinginan untuk bertemu dengannya, dengan tujuan membahas perdamaian di Ukraina, yang sejak 2022 menjadi korban invasi Rusia.
“Ia ingin bertemu, dan kami sedang mengaturnya,” ujar Trump dalam pertemuan dengan gubernur dari Partai Republik di resor pribadinya di Mar-a-Lago, Florida, Kamis (9/1/2025).
Kremlin juga menyatakan keterbukaan Putin untuk melakukan dialog dengan Trump. Juru bicara Presiden Rusia, Dmitry Peskov, mengatakan bahwa Putin menyambut baik komunikasi dengan para pemimpin internasional, termasuk Trump.
Pertemuan ini berlangsung di tengah kritik Trump terhadap kebijakan bantuan militer besar-besaran Amerika Serikat ke Ukraina selama pemerintahan Joe Biden, yang mencapai lebih dari USD 65 miliar sejak 2022. Trump juga dikenal skeptis terhadap peran AS dalam NATO dan kerap melontarkan kritik terhadap Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky.
Trump berharap dialog dengan Putin dapat membawa langkah konkret untuk mengakhiri konflik di Ukraina, meskipun ia belum memberikan rincian mengenai proposal gencatan senjata atau perdamaian yang akan diajukannya. @ffr