Search
Close this search box.

Huawei Dorong Perkembangan Segmen Pasar Komersial dan Dukung UKM Beralih ke Teknologi Digital

Huawei meluncurkan 20 produk dan solusi baru untuk mempercepat kecerdasan bagi UKM di pasar komersial. /visi.news/ist

Bagikan :

VISI.NEWS | SHANGHAI – Di ajang Huawei Connect 2023, Huawei menggelar konferensi di segmen pasar komersial yang bertajuk “Join Hands with Partners to Accelerate Intelligence for SMEs”. Di konferensi ini, Huawei membagikan pencapaiannya dalam merestrukturisasi kapabilitas pemasaran, servis, dan sistem litbang. Lewat langkah ini, Huawei mempercepat perkembangan segmen pasar komersial, serta meluncurkan lebih dari 20 produk dan solusi baru untuk enam industri agar UKM dapat menjalankan transformasi digital dan pintar.

Pada semester pertama 2023, Huawei mencapai pertumbuhan masif dalam jumlah mitra dan klien, serta pendapatan di segmen pasar komersial. Menurut Bob Chen, Vice President, Huawei Enterprise BG, dan President, Commercial & Distribution Business, berkat dukungan mitra dan klien, Huawei membuat pencapaian tahap awal dalam mentransformasi segmen pasar komersial. Huawei akan selalu meningkatkan kapabilitas pemasaran dan sistem layanan, serta mengoptimalkan proses dan sarana TI. Huawei akan mempelajari skenario dan kebutuhan klien, serta mengembangkan produk dan solusi yang mudah dipasarkan berdasarkan kebutuhan mitra, didukung kemudahan dalam penjualan, penyediaan layanan, serta O&M.

Peter Zhang, Director, Commercial Business Dept, Huawei Enterprise BG, bersama Cheng Jian, General Manager, Government and Enterprise Domain, Huawei Datacom Product Line, Liu Yue, Director, Government and Enterprise Optical Access, Huawei Optical Product Line, Ge Qiancheng, Director, Huawei Data Storage Industry Development, serta Fu Jie, Director, Huawei Intelligent Collaboration Partners, melansir lebih dari 20 produk dan solusi terbaru bagi sejumlah industri, seperti pendidikan, kesehatan, kompleks perkantoran, manufaktur, ISP, serta UKM.

Masa depan telah tiba. Huawei mengajak berbagai mitra agar ikut bergabung. Dengan produk dan solusi yang mudah dipasarkan, platform TI, serta organisasi dan tim yang piawai, Huawei dapat mendukung transformasi digital dan pintar UKM sekaligus mendatangkan hasil yang saling menguntungkan di segmen pasar komersial.

Baca Juga :  Dilantik Jadi Ketua MPR, Muzani Ajak Anggota Hidup Sederhana

@mp

Baca Berita Menarik Lainnya :