Search
Close this search box.

Imam Supardi: Rekam Jejak Sekda Kabupaten Bandung Harus Bebas Korupsi

Ketua GNPK RI Kabupaten Bandung Imam Supardi, M.M. /visi.news/ist

Bagikan :

VISI.NEWS – Untuk efektifinya Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Bandung ke depan, Ketua Gerakan Nasional Pencegahan Korupsi Republik Indonesia (GNPK RI) Kabupaten Bandung Imam Supardi, M.M., mengatakan, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bandung rekam jejaknya harus terbebas dari korupsi.

“Dari nama-nama yang lolos seleksi administrasi, beberapa diantaranya rekam jejaknya kurang baik dalam mendukung clean goverment,” ungkap Imam kepada VISI.NEWS, Selasa (25/5/2021).

Menurutnya, Pemkab Bandung yang sekarang dipimpin HM Dadang Supriatna dan Sahrul Gunawan harus bisa memutus ‘kultur’ yang tidak baik seperti permintaan komisi untuk proyek, pengadaan barang, pungli, dll. Untuk mewujudkan tujuan dan harapan tersebut, maka diperlukan suatu sistem pemerintahan yang baik dan efektif yang sesuai dengan prinsip-prinsip bersifat demokratis, konsep pemerintahan yang good governance.

“Sesuai dengan janji politiknya, pasangan Bedas ini harus mengedepankan good governance dan clean goverment. Ini harus dimulai dengan menempatkan orang-orang yang rekam jejaknya baik dan bebas dari indikasi korupsi,” ujar Imam.@alfa

Baca Berita Menarik Lainnya :