Search
Close this search box.

Indonesia Perkuat Posisi Global, Prabowo Ungkap Langkah Strategis

Presiden RI Prabowo Subianto./visi.news/presidenri.go.id.

Bagikan :

VISI.NEWS | DUBAI – Presiden Indonesia Prabowo Subianto menegaskan alasan pemerintah ingin bergabung dengan berbagai organisasi internasional, termasuk Organisation for Economic Co-operation and Development (OECD) dan BRICS (Brasil, Rusia, India, China, Afrika Selatan). Menurutnya, Indonesia tetap berpegang pada prinsip gerakan non-blok, tetapi juga mengutamakan diplomasi yang seimbang dan kerja sama internasional yang berbasis saling percaya.

“Kami berusaha untuk mendengarkan sebanyak yang kami katakan, menjalin kemitraan berdasarkan kepercayaan dan saling menghormati,” ujar Prabowo dalam World Government Summit 2025 di Dubai, Kamis (13/2/2025).

Ia menambahkan bahwa pendekatan non-blok yang dianut Indonesia membimbing negara ini untuk aktif dalam berbagai organisasi internasional. Selain BRICS dan OECD, Indonesia juga mengajukan diri untuk bergabung dengan Comprehensive and Progressive Agreement for Trans-Pacific Partnership (CPTPP) serta Forum Indo-Pasifik.

“Pendekatan ini (non-blok) memandu partisipasi Indonesia dalam banyak organisasi internasional. BRICS, kita juga mengajukan permohonan untuk bergabung dengan OECD, CPTPP, dan Forum Indo-Pasifik, yang mengadvokasi dialog yang setara ketimbang permusuhan,” jelas Prabowo.

Lebih lanjut, Prabowo menegaskan bahwa Indonesia tetap menjaga hubungan baik dengan negara-negara besar seperti Amerika Serikat dan Tiongkok, tetapi tetap mempertahankan independensinya dalam kebijakan luar negeri.

“Ini juga menandai hubungan kita dengan negara-negara besar seperti Amerika Serikat dan Republik Rakyat Tiongkok sambil menjaga kemerdekaan kita sendiri,” sambung Prabowo.

Ke depan, Indonesia akan berupaya memperkuat peran sebagai kekuatan yang berkontribusi terhadap stabilitas dan pembangunan regional, serta memperluas perannya dalam ekonomi global dan geopolitik internasional. @ffr

Baca Berita Menarik Lainnya :