Search
Close this search box.

Jadwal Bola Malam Ini Live 16 Besar EURO

Ilustrasi piala dan logo Piala Eropa./dok.net/istimewa.

Bagikan :

VISI.NEWS – Jadwal bola malam ini menyajikan duel babak 16 Besar EURO 2021 yang digelar pada Sabtu (26/6/2021) dan Minggu (27/6). Terdapat bentrok Wales vs Denmark dan Italia vs Austria.

Selain itu, juga ada Belanda vs Republik Ceko. Pertandingan dapat disaksikan via siaran langsung RCTI dan live streaming Mola TV.

Fase gugur Piala Eropa 2021 bakal start mulai Sabtu (26/6/2021) ini. Partai antara Wales kontra Denmark menjadi duel pembuka yang dilaksanakan di Stadion Johan Cruijff Arena, Amsterdam. Laga tersebut kick-off pukul 23.00 WIB malam hari nanti.

Menuju Minggu (27/6) dini hari, satu pertandingan lainnya akan berlangsung di tempat yang berbeda. Yakni pertemuan antara Italia bersua Austria. Kick-off pukul 02.00 WIB, duel tersebut diselenggarakan di Stadion Wembley, London.

Masih di hari yang sama, laga Belanda vs Republik Ceko juga mewarnai salah satu pertandingan di babak 16 Besar Piala Eropa 2021. Pertandingan berlangsung di Stadion Puskás Aréna, Budapest, mulai pukul 23.00 WIB malam hari.

Sesuai dengan bagan fase knock-out, pemenang laga Wales vs Denmark dijadwalkan meladeni Belanda atau Ceko untuk babak perempat final mendatang.

Sementara hasil pertandingan Italia vs Austria akan menunggu pemenang duel Belgia vs Portugal di pertandingan 16 besar berikutnya. Big match pun berpotensi tersaji lagi dalam babak 8 Besar mendatang. Yakni potensi pertemuan Italia kontra Belgia atau Portugal bersua Italia.

Melihat sejumlah tim yang akan tampil untuk laga hari Sabtu (26/6) dan Minggu (17/6), Italia dan Belanda berpeluang melanjutkan raihan apiknya selama turun di ajang EURO 2021.

Sebelumnya, Gli Azzurri menorehkan hasil sempurna di Grup A dengan menyapu bersih seluruh hasil pertandingan. Catatan yang sama juga dikemas De Oranje yang tergabung di C bersama Austria, Ukraina, dan Macedonia Utara. Pasukan arahan Frank de Boer itu menghajar seluruh lawan di babak grup lalu.

Baca Juga :  Minibus Terguling Usai Tabrak Motor, Tiga Korban Luka

Namun demikian, baik Italia maupun Belanda selalu bermain di negara sendiri dalam 3 partai tersebut. Kini, kedua tim akan keluar kandang dan bakal menjadi arena uji kekuatan sesungguhnya saat meladeni lawan di venue netral.

“Hasil selama ini adalah yang ingin kami lakukan, memenangkan semua pertandingan di grup, dan terjadi. Resepnya adalah berada di tempat yang tepat,” ujar Georginio Wijnaldum, gelandang jangkar Belanda, dikutip laman resmi UEFA.

Seperti yang Anda lihat, dua gol yang mudah, Anda harus berdiri di tempat saat bola akan datang. Ini berbicara tentang kualitas,” imbuh pemain yang telah menorehkan 3 gol di EURO 2021.

Berikut jadwal live bola malam hari ini.

Sabtu, 26 Juni 2021

Wales vs Denmark

Pukul 23.00 WIB Live RCTI & Mola TV

Minggu, 27 Juni 2021

Italia vs Austria

Pukul 02.00 WIB Live RCTI & Mola TV

Belanda vs Republik Ceko

Pukul 23.00 WIB Live RCTI & Mola TV

@fen/sumber: tirto.id

Baca Berita Menarik Lainnya :