VISI.NEWS | BANDUNG – Kodam III/Siliwangi akan menggelar acara nonton bareng (nobar) pertandingan antara Persib Bandung dan Persija Jakarta pada Minggu (16/2/2025). Panglima Kodam III/Siliwangi, Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Dadang Arif Abdurahman, menginstruksikan jajaran Kodim dan Koramil untuk menyelenggarakan nobar di markas masing-masing. Selain itu, acara serupa juga akan digelar di Makodam III/Siliwangi bekerja sama dengan komunitas Bobotoh.
Instruksi ini disampaikan Pangdam saat menerima kunjungan Sporting Director PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Adhitia Putra Herawan, yang didampingi Andang Ruhiat dan Herry Alamsyah di Makodam III/Siliwangi, Kota Bandung, pada Kamis (13/2/2025).
Dalam pertemuan yang berlangsung hangat, Pangdam menegaskan bahwa sebagai warga Bandung sekaligus Bobotoh, ia berkomitmen mendukung Persib, termasuk dengan menjadikan Makodam sebagai lokasi nobar.
“Saya ini orang Bandung yang tentu saja Bobotoh juga. Sudah seharusnya saya mendukung dan bersinergi dengan Persib,” ujarnya, dikutip dari laman resmi Persib.
Adhitia Putra Herawan pun mengapresiasi dukungan Pangdam dan jajaran Kodam III/Siliwangi terhadap Persib. Menurutnya, kerja sama ini diharapkan semakin mempererat sinergi antara tim dan berbagai elemen masyarakat, serta memberikan dampak positif bagi perkembangan klub.
“Alhamdulillah, terima kasih atas support luar biasa yang diberikan Pangdam III/Siliwangi kepada Persib. Mudah-mudahan sinergi positif yang sudah terjalin ini akan semakin meningkat di kemudian hari dan turut meningkatkan prestasi dan kemajuan Persib,” imbuh Adhit.
Silaturahmi ini diakhiri dengan penyerahan cinderamata dari PT Persib Bandung Bermartabat kepada Pangdam III/Siliwangi sebagai bentuk apresiasi atas dukungan yang diberikan. @ffr