VISI.NEWS/JAKARTA- Pertarungan dua klub raksasa antara Manchester City kontra Real Madrid, di leg pertama semifinal Liga Champions diprediksi bakal berlangsung ketat.
Laga yang dinanti-nanti pecandu sepakbola di seluruh penjuru dunia ini, bakal tersaji di Etihad Stadium, kandangnya Manchester City, Rabu (27/4/2022) pukul 02.00 dini hari WIB.
Pelatih dari kedua tim bakal bertempur dengan taktik dan strateginya masing-masing. Siapa yang paling jitu dalam mengemas racikannya, dia lah yang bakal memenangkan pertarungan.
Sejauh ini juru taktik Pep Guardiola sudah 19 kali bertemu dengan Real Madrid, saat menukangi Barcelona. Hasilnya, Guardiola sukses merebut 11 kali menang, 4 imbang, dan 4 kali kalah.
Sedangkan di ajang Liga Champions, Man City kontra El Rel sudah bertarung sebanyak 6 kali. Hasilnya sama-sama hebat, yakni dua kali menang dan sisanya berakhir imbang.
Namun duel yang akan digelar, Rabu dini hari WIB nanti, Man City dituntut harus ekstra hati-hati, karena Real Madrid yang diarsiteki Carlo Ancelotti, performanya sedang berada di atas angin.
Misalnya di ajang Liga Spanyol. Lawan-lawannya dibabat habis. Apalagi Karim Benzema pemain yang sangat diandalkan Real Madrid, sedang galak-galaknya dalam mencetak gol. Benzema di ajang LaLiga tampil sebagai top skorer, dengan mengemas 25 gol.
Real Madrid menembus semifinal setelah menumbangkan sejumlah lawan tangguh. Mereka berhasil menyingkirkan raksasa Liga Perancis, Paris Saint-Germain (PSG), di 16 besar.@zall