VISI.NEWS – Lionel Messi disebut tidak bahagia menjalani sesi latihan perdana bersama Barcelona di Ciutat Esportiva pada Senin (7/9) sore waktu setempat.
La Pulga tiba lebih awal di fasilitas latihan tersebut dengan menggunakan Mercedes. Akan tetapi, raut wajah striker 33 tahun tersebut menampilkan ekspresi tidak bahagia, dikutip CNN Indonesia dari Daily Mail.
Mimik Messi saat masih di dalam mobil juga tampak datar dan tanpa senyum. Kondisi itu berlanjut ketika di lapangan latihan.
Striker kelahiran Rosario, Argentina, itu terlihat serius saat menjalani latihan pertama. Pada kesempatan tersebut Messi juga harus berlatih sendirian.
Messi memiliki momen satu lapangan latihan dengan Philippe Coutinho. Akan tetapi, keduanya mendapat program latihan yang berbeda.
Walau dianggap tidak terlihat bahagia, tetapi Messi dinilai memberikan contoh yang baik kepada para pemain Barcelona.
Messi hadir di Ciutat Esportiva setengah jam dari yang diminta pelatih Ronald Koeman, pada pukul 16.00 waktu setempat, atau satu setengah jam dari jadwal latihan Barcelona pada pukul 17.30.
Sebelum melakoni latihan pertama, Messi lebih dahulu bertemu dengan Ronald Koeman untuk kedua kalinya. Messi mengaku akan memberikan yang terbaik untuk Barcelona pada musim ini. @fen