Search
Close this search box.

Minum Teh Lebih Sehat dengan 5 Campuran Alami Ini!

Ilustrasi secangkir teh./visi.news/freepik.

Bagikan :

VISI.NEWS | BANDUNG – Teh merupakan minuman yang telah menjadi bagian dari keseharian banyak orang di berbagai belahan dunia, termasuk Indonesia. Selain dinikmati karena rasa dan aromanya yang khas, teh juga dikenal memiliki berbagai manfaat kesehatan.

Saat ini, banyak inovasi dalam menyajikan teh dengan menambahkan bahan-bahan alami untuk memberikan rasa yang lebih segar sekaligus meningkatkan manfaatnya bagi tubuh. Berikut beberapa bahan yang bisa dicampurkan dalam teh untuk menambah cita rasa dan khasiatnya:

1. Jahe

Jahe dikenal luas sebagai bahan alami yang dapat meredakan gangguan pencernaan. Menurut WebMD, jahe memiliki sifat yang membantu mengurangi kembung, memperlancar sirkulasi darah, serta mendukung sistem pencernaan. Untuk menambahkannya ke dalam teh, cukup parut sekitar satu sendok teh jahe segar dan masukkan ke dalam cangkir teh. Bisa disaring setelah didiamkan beberapa menit atau dibiarkan tetap di dalam minuman.

2. Daun Mint

Teh mint memiliki aroma menthol yang menyegarkan dan diyakini dapat membantu meredakan sakit perut serta melegakan saluran pernapasan. Namun, penderita GERD atau maag sebaiknya menghindari teh mint karena dapat memperburuk refluks asam. Selain itu, teh mint juga berpotensi berinteraksi dengan beberapa jenis obat, seperti obat diabetes dan tekanan darah.

3. Lemon

Menurut Universitas Purdue, lemon dapat meningkatkan penyerapan antioksidan dalam teh hijau, sekaligus mengurangi rasa pahitnya tanpa perlu tambahan gula. Namun, konsumsi teh lemon berlebihan dapat berisiko merusak enamel gigi, menyebabkan refluks asam, dan meningkatkan kemungkinan batu ginjal akibat kandungan oksalatnya.

4. Kayu Manis

Menambahkan kayu manis dalam teh diyakini dapat membantu mengontrol kadar gula darah, mendukung metabolisme, serta membantu penurunan berat badan. Kayu manis tersedia dalam berbagai bentuk, termasuk ekstrak yang bisa dilarutkan dalam air. Meski bermanfaat, konsultasi dengan dokter tetap dianjurkan sebelum mengonsumsinya secara rutin.

Baca Juga :  Harga iPhone 13 dan 14 Turun Drastis, Diskon Hingga Rp 3 Juta

5. Buah Potong

Menambahkan potongan buah seperti stroberi, rasberi, blueberry, atau persik dapat memberikan rasa segar alami pada teh. Jika tidak memiliki buah segar, sedikit tambahan jus buah juga bisa digunakan sebagai alternatif untuk menambah cita rasa.

Dengan berbagai pilihan campuran alami ini, teh tidak hanya menjadi lebih nikmat tetapi juga lebih sehat. @ffr

Baca Berita Menarik Lainnya :