VISI.NEWS – Ketua Departemen Sejarah Universitas Indonesia (UI), Abdurakhman mengatakan, setiap bangsa memiliki sejarah dalam perjuangan mendapatkan kemerdekaannya. Di dalam sejarah kemerdekaan Indonesia, peran ulama dan santri sangat besar.
“Peran ulama dan santri begitu besar dalam sejarah perjuangan kemerdekaan Indonesia,” kata Abdurahkman dalam acara Kajian Serial Kebangsaan dengan tema “Peran Ulama dan Santri dalam Kemerdekaan Indonesia” yang disiarkan melalui iDream TV, Sabtu (15/8) di Jakarta, seperti dilansir minanews.net.
Acara itu diadakan dalam rangka “napak tilas” dan refleksi perjuangan umat Islam dalam mempersiapkan dan mempertahankan kemerdekaan.
“Memang setiap perjuangan itu tidak semulus yang diinginkan atau tidak semudah membalikkan telapak tangan. Bagi umat Islam, perjuangan adalah suatu tantangan dan ini sudah menjadi sunnatullah,” tambahnya.
Bagaimana peran ulama dan santri dalam kebebasan Republik Indonesia yang dilakukan ulama terdahulu, mereka berjuang untuk bangsa. Segala upaya dikorbankan termasuk nyawa demi kemerdekaan.
Maka ini harus ditanamkan kepada generasi muda, jiwa perjuangan atau nilai-nilai perjuangan itu kepada mereka.
Selanjutnya ia menegaskan, umat Islam Indonesia harus bersatu untuk perjuangan, karena kalau kita terpecah maka musuh akan menerkam termasuk negara atau kelompok yang tidak senang terhadap negara Indonesia. @fen