VISI.NEWS/PORTUGAL- Pebalap Perancis Johann Zarco (Pramac Ducati) merebut pole position, pada sesi kualifikasi MotoGP Portugal 2022 di Sirkuit Portimao, Sabtu (23/4/2022) malam WIB.
Kendati kondisi lintasan basah setelah diguyur hujan cukup deras, namun pebalap Perancis ini mampu memacu tunggangannya dengan kecepatan tinggi.
Zarco harus bersaing ketat dengan sejumlah pebalap tangguh lainnya, seperti Alex serta Jack Miller di masa-masa terakhir Q2.
Tidak sedikit pebalap lainnya yang gagal masuk lima besar, akibat kondisi balapan yang kurang bersahabat.
Mark Marquez dari Repsol Honda terlempar ke posisi sembilan. Pun dengan pebalap Pol Espargaro yang di kualifikasi sebelumnya tampil sebagai pebalap tercepat, namun pada kualifikasi terakhir ia harus puas berada di posisi 10.
Sedangkan pebalap unggulan dari Monster Yamaha (YZR-M1), Fabio Quartararo kalah bersaing dengan pebalap lainnya. Ia hanya menempati di urutan 5.
Sebanyak 25 pebalap MotoGP 2022 Portugal ini akan mengadu kehebatan untuk berebut gelar juara yang akan digelar, Ahad (24/4/2022) siang WIB. Menurut rencana akan disiarkan secara langsung oleh TV swasta Trans7.@zall
Hasil kualifikasi MotoGP Portugal 2022
1 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP22)
2 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
3 Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP) 4 Jack Miller AUS Ducati Lenovo (GP22)
5 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1) 6 Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP21)*
7 Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V)
8 Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
9 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
10 Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V)
11 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16)
12 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
13 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP22)
14 Maverick Viñales SPA Aprilia Factory (RS- GP)
15 Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP21)*
16 Andrea Dovizioso ITA WithU RNF Yamaha (YZR-M1)
17 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)
18 Enea Bastianini ITA Gresini Ducati (GP21) 19 Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR- M1)
20 Remy Gardner AUS KTM Tech3 (RC16)*
21 Lorenzo Savadori ITA Aprilia Factory (RS-GP)
22 Darryn Binder RSA WithU RNF Yamaha (YZR- M1)*
23 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
24 Raul Fernandez SPA KTM Tech3 (RC16)*
25 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP22)