Persib Vs Persija Sore Ini Diprediksi Berjalan Sengit

Editor Ilustrasi. /net
Silahkan bagikan

VISI.NEWS | BEKASI – Persib membidik kemenangan saat menghadapi Persija Jakarta pada pertandingan pekan kesebelas Liga 1 2023/2024 di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Sabtu (2/8/2023), pukul 15.00 WIB. Ini adalah pertandingan tandang keenam Pangeran Biru musim ini.

Di klasemen sementara, Persib menempati peringkat ke-11 dengan nilai 14, diikuti Persija dengan 13 poin. Sejauh ini, Ciro Alves dan kawan-kawan mampu meraih 3 kali menang, 5 imbang dan 2 kalah.

Pelatih Persib, Bojan Hodak memprediksi, pertandingan melawan Persija akan berjalan sengit. Hal ini karena Persija diperkuat pemain-pemain berkualitas dan memiliki skema permainan yang baik.

“Pertandingan akan berjalan sulit karena Persija memiliki tim yang sangat bagus dan permainan rapi. Mungkin dalam beberapa laga sebelumnya, mereka tak terlalu baik dari segi penyelesaian akhir meski mampu membuat peluang,” kata pelatih berusia 52 tahun itu.

Karena itu, Bojan berharap penampilan terbaik dari anak asuhnya sehingga bisa membawa pulang kemenangan ke Bandung seperti saat bertandang ke Persik Kediri dan PSIS Semarang.

“Saya harap, kami bisa memanfaatkan kepercayaan diri yang kami miliki sehingga bisa mendapatkan tiga poin pada pertandingan besok,” harapnya.

Sementara pelatih Persija, Thomas Doll mengaku timnya berambisi untuk meraih kemenangan. Sebab, ia menjadikan pertemuan dengan Persib sebagai momentum kebangkitan timnya setelah tidak pernah menang di lima laga terakhir.

“Kami harus mengubah tren tanpa kemenangan yang dialami Persija. Tapi, kami pun harus menikmati jalannya pertandingan karena melawan Persib adalah laga terbesar di Indonesia,” ungkap pelatih berkebangsaan Jerman tersebut.

@mpa/persib.co.id

Baca Juga :  Ketua GNPK-RI Jabar, "Orangnya Bergaul, Pak Adjat Cocok di Kesbang"

M Purnama Alam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Next Post

Komisi VII DPR RI Apresiasi PLTU Suralaya Patuhi Baku Mutu Emisi Hingga Raih Penghargaan Internasional

Sab Sep 2 , 2023
Silahkan bagikanVISI.NEWS | CILEGON – PT PLN (Persero) menerima kunjungan kerja spesifik Komisi VII Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) ke Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Suralaya, di Cilegon, Banten pada Jumat (1/9/2023). Dalam kunjungan tersebut, Ketua Komisi VII DPR RI, Sugeng Suparwoto menilai tata kelola operasional PLTU Suralaya […]