Search
Close this search box.

Pj Bupati Bekasi Hadiri Bahtsul Masail Santri, Bahas Isu Bullying dan Money Politics

Bagikan :

VISI.NEWS | BEKASI – Penjabat (Pj) Bupati Bekasi, Dani Ramdan, menghadiri Bahtsul Masail tingkat Santri ke-2 yang diselenggarakan oleh Lembaga Bahtsul Masail PCNU Kabupaten Bekasi. Acara ini berlangsung di aula KH Noer Alie, Gedung Bupati Bekasi, Kompleks Pemkab Cikarang Pusat, Minggu (28/7/2024). Tema yang diangkat dalam acara ini adalah seputar bullying dan money politics, yang merupakan isu penting dan relevan di tengah masyarakat saat ini.

Dalam sambutannya, Pj Bupati Dani Ramdan menegaskan bahwa Bahtsul Masail tingkat santri ini adalah salah satu bentuk upaya mengukuhkan tradisi intelektual Nahdlatul Ulama (NU). Menurutnya, kajian yang dibedah dalam literatur keilmuan agama Islam pada acara ini mampu memberikan solusi atas berbagai masalah aktual yang dihadapi oleh masyarakat Kabupaten Bekasi.

“Bukan hanya ibadah khusus saja yang menjadi perhatian dari Nahdlatul Ulama, tetapi juga kajian topik aktual. Melalui bahtsul masail, kita bisa mencari solusi yang dihadapi umat dengan berlandaskan ajaran agama Islam,” ungkap Dani Ramdan.

Forum diskusi para santri ini juga menjadi tradisi penting di Nahdlatul Ulama, di mana sejak muda, anak-anak dididik untuk berpikir kritis. Meskipun demikian, mereka tetap diarahkan untuk fatsun atau mengikuti arahan Ulama. Tradisi ini diharapkan dapat terus dipertahankan dan dikembangkan.

“Tradisi berpikir kritis dan diskusi tetap diberikan. NU tetap hadir sampai saat ini karena relevan dengan perkembangan zaman,” jelasnya lebih lanjut. Dani mencontohkan beberapa tantangan yang dihadapi Kabupaten Bekasi, seperti isu pengangguran dan stunting. Ia menekankan pentingnya pandangan segar dari para santri dalam menghadapi tantangan-tantangan ini.

“Di tengah industri yang selalu menghadapi pengangguran, mungkin dari kami di jajaran birokrasi tidak terpikir, tetapi di jajaran santri mungkin bisa berpikir jernih, khususnya mengenai pengangguran di kalangan anak-anak Bekasi,” tambahnya.

Baca Juga :  Soal Dugaan Kasus Korupsi Pertamina, DPR : Ahok Harus Berani Buka-bukaan

Dani Ramdan berharap bahwa tradisi seperti Bahtsul Masail ini dapat diterapkan oleh organisasi lainnya. Ia mengapresiasi Nahdlatul Ulama yang mampu menjaga sikap kritis sambil tetap mempertahankan persatuan dan kesatuan umat maupun bangsa. Ia juga berharap bahwa topik yang dibahas dalam forum ini dapat memberikan pencerahan dan manfaat bagi masyarakat.

“Tentunya topik yang dibahas juga bisa memberikan pencerahan di masyarakat,” tandasnya, mengakhiri sambutannya dengan penuh harap.

@rizalkoswara

Baca Berita Menarik Lainnya :