VISI.NEWS | BANDUNG – Rumah tiga lantai di Jalan Sampora, Desa Sukamenak, Kecamatan Margahayu, Kabupaten Bandung. Tiba-tiba ambruk sekitar pukul 16.00 WIB, Pada Selasa (6/8/2024). mengakibatkan kepanikan di sekitar area tersebut.
Menurut Sri (39), saksi mata yang berada di lokasi saat kejadian, dirinya mendengar bunyi keras dari dalam rumah sebelum bangunan tersebut runtuh. “Sebelum roboh, saya mendengar suara benda jatuh dari dalam rumah itu. Saya langsung berlari ke arah rumah karena suaranya sangat keras. Tiba-tiba, bangunan mulai runtuh ke tanah dan jalan,” ungkap Sri kepada Tribunjabar.id.
Setelah mendengar suara tersebut, warga segera bergegas ke lokasi untuk membantu evakuasi. Berdasarkan keterangan Sri, saat kejadian ada lima orang di dalam rumah tersebut. “Untungnya, warga yang hendak melewati jalan segera dicegah. Kami juga segera mengeluarkan semua orang dari dalam rumah, termasuk nenek yang sedang kurang sehat, yang langsung diangkat oleh warga,” tambahnya.
Sri juga menuturkan bahwa pada pagi hari sebelum kejadian, beberapa warga sudah mendengar suara material yang berjatuhan dari rumah tersebut, namun mereka tidak mengira akan terjadi sesuatu yang serius. “Pagi-pagi, beberapa orang sudah curiga karena melihat bangunan sedikit goyang dan mendengar suara jatuh. Tapi kami tidak terlalu memikirkannya. Ternyata, sore harinya, bangunan benar-benar runtuh dengan suara yang sangat keras,” jelasnya.
Akibat kejadian ini, akses jalan dari Kampung Cilisung menuju Kampung Sampora terputus karena reruntuhan rumah menutupi jalanan. Warga sekitar kini harus mencari jalan alternatif hingga puing-puing rumah tersebut dapat dibersihkan.
@maulana