Search
Close this search box.

Wakil Ketua MPR Apresiasi Program Cek Kesehatan Gratis Pemerintah

Wakil Ketua MPR Eddy Soeparno./visi.news/MPR.

Bagikan :

VISI.NEWS | JAKARTA – Wakil Ketua MPR RI, Eddy Soeparno, menyampaikan apresiasi atas peluncuran Program Cek Kesehatan Gratis (CKG) yang digagas pemerintah. Ia menilai program ini berpotensi meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat melalui deteksi dini berbagai penyakit.

“Kami meyakini program ini meningkatkan kualitas kesehatan sekaligus mencegah berbagai penyakit karena deteksi dini yang lebih cepat,” kata Eddy, Selasa (11/2/2025).

Menurut Eddy, langkah nyata Presiden Prabowo dengan menjalankan program ini menunjukkan komitmen untuk tidak meninggalkan satu pun rakyat. Keberhasilan sebelumnya dengan Program MBG kini diikuti oleh CKG yang semakin memperkuat upaya pemerintah dalam layanan kesehatan preventif.

“Setelah Program MBG berjalan, sekarang Cek Kesehatan Gratis juga dijalankan. Aksi nyata Presiden Prabowo ini kembali menegaskan komitmennya bahwa no one is left behind. Tidak ada rakyat yang ditinggalkan,” sambungnya.

Direktur Jenderal WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus, turut memuji kebijakan ini sebagai langkah preventif yang inovatif dalam mencegah penyakit sejak dini. Menurutnya, program ini dapat meningkatkan peluang kesembuhan masyarakat.

“Saya kira apresiasi WHO cukup jelas menggambarkan urgensi program ini. Sekarang implementasinya yang harus berjalan dengan baik oleh kementerian pelaksananya,” ujar Eddy.

Eddy juga menyoroti tantangan kesehatan yang masih dihadapi Indonesia, seperti tingginya angka kematian ibu dan anak serta masalah stunting.

“Selain itu, angka stunting di Indonesia juga tergolong tinggi. Untuk itu, program ini saya kira baik sekali karena bisa membantu mendeteksi dini masalah kesehatan, memungkinkan intervensi lebih awal, dan mencegah komplikasi yang lebih serius,” jelasnya.

“Dengan demikian program ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat dan mengurangi beban biaya kesehatan di masa depan. Program ini juga diharapkan bisa mendorong masyarakat agar semakin sadar akan pentingnya kesehatan diri dan keluarga,” tutup Eddy. @ffr

Baca Berita Menarik Lainnya :