Search
Close this search box.

Yadea Jadi Vendor Resmi Asian Games di Hangzhou

Bagikan :

VISI.NEWS | HANOI – Yadea, merek kendaraan listrik roda dua yang terkemuka di dunia, menjadi vendor resmi Asian Games yang segera berlangsung di Hangzhou, Tiongkok, pada 23 September hingga 8 Oktober 2023. Merayakan kabar yang menggembirakan ini, Yadea berpartisipasi dalam kegiatan “Asian Games Fun Run” di Sri Lanka, Laos, dan Vietnam sebagai sponsor dan peserta.

Sebagai merek yang berkomitmen terhadap mobilitas berkelanjutan, Yadea aktif berpartisipasi dalam inisiatif ESG dan ajang olahraga selama beberapa tahun terakhir. Selain Asian Games, Yadea juga menjadi salah satu Suporter Resmi Tingkat Asia Pasifik dalam Piala Dunia FIFA Qatar 2022™ dan Piala Dunia FIFA Rusia 2018™. Lewat kegiatan ini, Yadea tak hanya mempromosikan visi perusahaan, namun juga membuktikan dedikasinya terhadap dunia olahraga, teknologi, dan pelestarian alam.

“Yadea gembira menjadi vendor resmi Asian Games tahun ini, serta aktif berpartisipasi dalam ‘Asian Games Fun Run’ dengan mengirim perwakilan stafnya dari berbagai negara sebagai peserta,” ujar Zhou Chao, Senior Vice President, Yadea. “Kami tidak sekadar mempermudah perjalanan yang ditempuh panitia penyelenggara dan peserta yang berkompetisi di Asian Games, namun juga memperkuat filosofi Yadea, yakni ‘electrify your life'”.

Kegiatan “Asian Games Fun Run” berlangsung di Sri Lanka pada 7 Februari, dan berlanjut di Laos pada 4 Maret, serta berakhir di Vietnam pada 8 Maret lalu.

“Kami mengajak atlet dan warga dari seluruh bangsa agar mengapresiasi semangat olahraga dan menjalani pola hidup sehat dan ramah lingkungan,” jelasnya.

Sebagai bagian dari inisiatif “electrify your life”, Yadea memperluas jangkauannya di Asia Tenggara. Lebih lagi, Yadea menyediakan solusi mobilitas yang berkelanjutan, efisien, dan aman bagi pelanggan di seluruh dunia. Kiprah Yadea sebagai vendor resmi dan peserta kegiatan fun run menjadi bagian dari komitmen tanggung jawab sosial, serta mempromosikan gaya hidup berkelanjutan dan sehat.

Baca Juga :  Ibadah Galungan, Polresta Sidoarjo Panjatkan Doa Pilkada Aman Damai

Ke depan, Yadea akan terus menyediakan solusi mobilitas terbaik yang mendukung perjalanan global. Maka, Yadea akan memprioritaskan inovasi teknologi. Yadea juga akan mempromosikan aspek keberlanjutan di smart city di seluruh dunia.@mpa

Baca Berita Menarik Lainnya :