VISI.NEWS – Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono resmi memberikan Surat Keputusan (SK) dengan menyerahkan Format KPU B1 KWK kepada pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung Dadang Supriatna – Syahrul Gunawan di Kantor DPP Demokrat, Jalan Proklamasi 41 Jakarta Pusat, Selasa (25/8/) siang.
Hal tersebut dibenarkan Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Bandung, H. Endang. Menurut dia, SK dan Format B1 KWK tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Umum DPP Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono kepada Dadang Supriatna dan Sahrul Gunawan.
Kata Endang, dengan diserahkannya Format KPU B1 KWK tersebut, pasangan Dadang Supriatna-Syahrul Gunawan sudah dipastikan dapat mendaftarkan diri ke KPU Kabupaten Bandung. Selain itu, dipastikan juga secara resmi berkoalisi Partai Demokrat, PKB, dan NasDem.
“Dengan diterimanya SK dan B1 KWK, dipastikan sudah final. Penyerahan langsung diserahkan Mas AHY kepada Dadang – Syahrul. Jadi kita sudah fiks koalisi dengan PKB dan Nasdem,” kata Endang kepada VISI.NEWS saat dihubungi via sambungan WA, Selasa (25/8) malam.
Menurut Endang, dengan resminya Partai Demokrat berkoalisi dengan PKB dan NasDem, ini jelas tidak akan ada lagi rumor serta tidak ada kesempatan lagi bagi partai lain untuk berkoalisi dengan Partai Demokrat. Pasalnya segala keputusan Partai Demokrat sudah final dan pihaknya akan mematuhi aturan dan perintah partai tersebut.
Pihaknya pun, lanjut Endang, akan segera melakukan konsolidasi dengan struktur partai hingga tingkat terbawah. Ini penting segera dilakukan untuk pengkondisian penjaringan suara di lapangan.
“Kami akan segera berkonsolidasi dengan semua struktur. Intinya kita (Partai Demokrat) akan bekerja sama dengan PKB dan NasDem agar masyarakat Kabupaten Bandung bisa merasakan perubahan yang lebih baik lagi,” tegasnya.
Dalam penyerahan itu, kata Endang, Mas AHY berpesan kepada seluruh kader, simpatisan, dan pengurus Partai Demokrat Kabupaten Bandung untuk ‘all out’ menenangi pasangan calon yakni Dadang-Syahrul dalam Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah) 2020.
“Jika ingin perubahan di Kabupaten Bandung serta ingin memenangi Pilkada ini, semua partai yang berkoalisi dan seluruh kader serta simpatisan harus ‘all out’. Kalau perlu saya akan turun langsung ke lapangan jadi juru kampanye pemenangan untuk Dadang-Syahrul,” tegas AHY dalam pesannya dikutip Endang.
Sementara itu, Calon Bupati Bandung H. Dadang Supriatna mengucapkan syukur alhamdulillah atas kepercayaannya dari Partai Demokrat yang telah mengusungya.
“Alhamdulillah wa syukurilah, perjuangan dan doa kami kepada Allah SWT telah menjawab dan memberikan kepercayaan kepada kami,” pungkasnya. @yus