Search
Close this search box.

Erwin: Korpri Kunci Birokrasi Profesional dan Berintegritas di Kota Bandung

Kegiatan Musyawarah Kota Dewan Pengurus Korpri (DP Korpri) Kota Bandung Tahun 2025 yang digelar di Holiday Inn Hotel, Selasa (11/11/2025). /visi.news/ist

Bagikan :

VISI.NEWS | BANDUNG – Wakil Wali Kota Bandung, Erwin, menilai bahwa Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) merupakan pilar utama dalam mewujudkan birokrasi yang profesional, bersih, berintegritas, serta selalu siap melayani masyarakat dengan sepenuh hati. Hal ini disampaikannya dalam kegiatan Musyawarah Kota Dewan Pengurus Korpri (DP Korpri) Kota Bandung Tahun 2025 yang digelar di Holiday Inn Hotel, Selasa (11/11/2025).

“Korpri adalah pilar utama penggerak birokrasi yang profesional, bersih, berintegritas, dan melayani masyarakat dengan sepenuh hati. Saya yakin seluruh anggota Korpri menjalankannya dengan sungguh-sungguh,” tutur Erwin dalam sambutannya.

Menurut Erwin, sebagai organisasi yang menaungi para Aparatur Sipil Negara (ASN), Korpri memegang peran strategis dalam membentuk aparatur yang tangguh dan memiliki jiwa pelayanan yang tinggi. Di tengah dinamika dan kompleksitas kebutuhan masyarakat, ASN dituntut untuk terus berinovasi, adaptif terhadap perubahan, serta mampu memberikan solusi yang cepat dan tepat bagi permasalahan publik.

“Korpri harus menjadi motor penggerak reformasi birokrasi. Bukan hanya bagian dari sistem, tetapi juga agen perubahan yang memastikan tata kelola pemerintahan berjalan efektif, transparan, dan kolaboratif,” ujar Erwin. Ia menegaskan pentingnya peran Korpri dalam memperkuat kualitas pelayanan publik yang berbasis pada integritas dan profesionalisme.

Dalam musyawarah tersebut, Erwin juga menyampaikan bahwa acara ini tidak hanya menjadi forum untuk memilih ketua baru, tetapi juga sebagai wadah konsolidasi semangat dan gagasan seluruh anggota Korpri. Ia mengapresiasi semangat gotong royong dan kolaborasi yang kini menjadi arah pembangunan di Kota Bandung.

“Bandung kini bergerak dari paradigma yang sektoral menjadi ekosentris. Semua dilakukan dengan kolaborasi dan gotong royong,” ucapnya. Erwin juga menekankan bahwa melalui Korpri yang profesional, solid, dan berorientasi pada pelayanan publik, Kota Bandung dapat memperkuat komitmen bersama untuk mewujudkan visi Kota Bandung yang unggul, terbuka, amanah, maju, dan agamis.

Baca Juga :  Hodak: Masa Lalu Tak Bisa Diubah, Tapi Masa Depan Bisa

Untuk mencapai tujuan tersebut, Erwin menambahkan, dibutuhkan aparatur yang memiliki integritas tinggi, inovatif, dan berorientasi pada pelayanan publik. Menurutnya, nilai-nilai dasar ASN seperti berorientasi pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif, dan kolaboratif harus terus dihidupkan dalam setiap langkah kerja.

“Nilai-nilai itu yang akan memperkuat kapasitas kita dalam menghadirkan pemerintahan yang melayani, berkelanjutan, dan memberi manfaat nyata bagi masyarakat,” ujar Erwin menutup sambutannya. Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga persatuan dan kebersamaan dalam tubuh Korpri. Perbedaan pandangan dan ide harus dijadikan kekuatan, bukan pemecah belah.

Dalam kesempatan yang sama, Sekretaris Korpri Jawa Barat, TB Jefri, menyampaikan bahwa sebagai kota besar dan pusat aktivitas di Jawa Barat, Bandung harus memiliki layanan publik dan fasilitas yang memadai untuk menunjang kesejahteraan masyarakat. “Saya berharap pengurus baru dapat menciptakan program-program yang mendukung kesejahteraan masyarakat serta memperkuat peran ASN dalam pelayanan publik,” ujarnya.

Jefri juga menuturkan bahwa ASN perlu terus menjaga efisiensi anggaran dan tetap produktif dalam melaksanakan program kerja, terutama dalam menghadapi berbagai tantangan, termasuk kondisi bencana alam yang kerap terjadi. “Korpri harus hadir membantu warga, misalnya dengan program ASN Peduli atau kegiatan sosial lainnya yang bisa disesuaikan di tiap daerah,” tambahnya.

Sementara itu, Caretaker DP Korpri Kota Bandung, Adi Junjunan, menjelaskan bahwa musyawarah kali ini memiliki tiga agenda utama. Pertama, pemilihan Ketua DP Korpri Kota Bandung, kedua, pembahasan dan penyempurnaan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART), serta ketiga, pembahasan program kerja DP Korpri Kota Bandung periode 2025–2030.

“Kami berharap musyawarah ini menjadi momentum untuk memperkuat soliditas dan semangat pelayanan ASN di Kota Bandung,” kata Adi. Ia menambahkan bahwa melalui konsolidasi ini, diharapkan Korpri semakin solid dalam menjalankan tugas dan fungsinya untuk melayani masyarakat dengan penuh dedikasi dan profesionalisme.

Baca Juga :  Satu Tewas dalam Kebakaran Kafe di Kertasari Bandung

Dengan adanya semangat gotong royong dan kerja sama yang kuat antar anggota Korpri, musyawarah ini menjadi salah satu langkah penting dalam mewujudkan pemerintahan yang semakin baik dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat Kota Bandung.

@uli

Baca Berita Menarik Lainnya :