Archipelago Meraih Rekognisi dan Penghargaan dari Lima Platform Terkemuka di Industri Perhotelan dan Pariwisata

Editor Archipelago meraih penghargaan dari lima platform terkemuka. /visi.news/prnewswire
Silahkan bagikan

VISI.NEWS | JAKARTA – Archipelago, grup perhotelan swasta dan independen yang terbesar di Asia Tenggara, baru-baru ini meraih sejumlah penghargaan dalam beragam kategori dari Tiket.com, MG Bedbank, Triptease, Pegipegi, dan Booking.com.

Triptease, platform yang memfasilitasi distribusi daring perhotelan, memberikan “Triptease High-Performance Award 2022” kepada Archipelago. Kriteria penghargaan ini diberikan berdasarkan kinerja meta-search pada tahun lalu dimana Archipelago berhasil menjadi jaringan perhotelan terbaik di Asia Tenggara.

Archipelago juga meraih penghargaan “The Most Performing Hotel Chain 2021” dari Tiket.com. Tiket.com merupakan agen perjalanan daring (OTA) yang telah memenangkan berbagai penghargaan serta mitra resmi Kementerian Pariwisata Republik Indonesia pada 2019 dalam program #tiketWonderfulIndonesia.

MG Bedbank memberikan penghargaan “Best Supplier Production 2021” kepada Archipelago. MG Bedbank adalah bagian dari MG Group, B2B Hospitality Marketplace yang menyediakan akses terhadap lebih dari 500.000 properti wisata dengan ribuan kontrak perhotelan langsung di Asia Tenggara, serta ratusan ribu hotel global melalui kemitraan.

Booking.com juga, memberikan “Traveler Review Awards 2021” kepada 72 hotel yang berada dalam naungan Archipelago. Penghargaan “Traveler Review Award” dari Booking.com mengapresiasi mitra-mitra yang memberikan pengalaman dan pelayanan terbaik kepada para tamu.

Selain itu, 64 hotel Archipelago sukses memenangkan penghargaan “Traveler’s Favorite 2021” dari PegiPegi. Penghargaan ini diberikan PegiPegi kepada mitra-mitra yang memberikan kepuasan pelanggan secara konsisten. Para pemenang penghargaan ini dipilih secara langsung oleh pelanggan PegiPegi.

“Terlepas dari pandemi yang berdampak pada industri pariwisata secara global, Archipelago dan hotel-hotelnya terus memberikan layanan terbaik dengan selalu mematuhi protokol kesehatan. Seluruh kerja keras kami akhirnya membuahkan hasil. Kami senang atas penghargaan yang diberikan mitra-mitra kami. Pencapaian ini membuktikan strategi kami yang memprioritaskan tamu sebagai unsur penting bagi kesuksesan Archipelago dalam jangka panjang,” ujar John Flood, President & CEO, Archipelago.

Baca Juga :  Rekening Seorang Nasabah Bank di Solo Dibobol Lewat Transaksi Mobile Banking

Tentang Archipelago

Grup manajemen hotel swasta dan independen terbesar di Asia Tenggara, mengoperasikan lebih dari 150 hotel dengan lebih dari 50 hotel lainnya sedang dalam pengembangan di seluruh Asia Tenggara, Karibia, dan Timur Tengah. Hotel tepercaya dengan rekam jejak panjang dan 20.000 kamar di lebih dari 60 tujuan dengan berbagai merek termasuk ASTON, Collection by ASTON, The Alana, Huxley, Kamuela, Harper, Quest, NEO, favehotels, dan Nordic. archipelagointernational.com.@nia

M Purnama Alam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

IDG Communications Mengakuisisi Selling Simplified dan Menjadi Penyedia "B2B Tech Leads" Terbesar di Dunia

Jum Feb 11 , 2022
Silahkan bagikan Bank data dan perangkat lunak demand generation Selling Simplified akan melengkapi evolusi teknologi dan platform data IDG VISI.NEWS | BOSTON – IDG Communications, Inc. (IDG) hari ini mengakuisisi Selling Simplified, platform Marketing-as-a-Service (MaaS) canggih yang menyediakan produk, layanan data, dan analisis lead generation. Dalam beberapa tahun terakhir, IDG […]