Search
Close this search box.

Gun Gun Tegaskan Belum Ada Instruksi dari PKS Sebagai Jurkam Paslon Bedas

Wakil Bupati Bandung yang juga sebagai Ketua Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Kabupaten Bandung. H. Gun Gun Gunawan saat memantau seleksi Atlet Sepak Bola U-12 dan U-15 di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, Senin (14/9) siang./visi.news/istimewa.

Bagikan :

VISI.NEWS – Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Bandung Gun Gun Gunawan menegaskan bahwa dirinya belum menerima instruksi atau perintah dari partai untuk menjadi juru kampanye pasangan calon Dadang Supriatna dan Sahrul Gunawan dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Bandung.

Menurut Gun Gun yang juga menjabat Wakil Bupati Bandung, saat ini belum memutuskan dan melakukan kerja politik apa pun untuk memenangkan pasangan Dadang Supriatna-Sahrul Gunawan (Bedas).

“Belum ada instruksi dari partai atau perintah langsung. Jadi, belum melakukan kerja politik. Saat ini saya fokus melaksanakan kerja sebagai wakil Bupati Bandung ,” kata Gungun saat ditemui di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, di sela-sela Seleksi Atlet Sepak Bola U-12 dan U-15 Piala Suratin. Senin (14/9).

Sebagai kader partai, Kata Gun Gun, dia mengaku siap jika mendapat tugas sebagai juru kampanye untuk memenangkan Bedas. Namun saat ini Gun Gun menampik jika sudah ditunjuk sebagai juru kampanye. 

“Mungkin nanti pas penetapan pasangan dari KPU. Kalau arahan dari partai sudah ada,” ucapnya.

Menurutnya, untuk melakukan kampanye ia harus taat pada aturan yang berlaku. Terlebih saat ini ia menjabat sebagai Wakil Bupati Bandung. 

“Kalau mau kampanye, kan, harus cuti. Tentu harus disesuaikan dengan peraturan dan mekanisme yang sudah ada,” jelasnya. 

Gun Gun menambahkan, setelah gagalnya mendapat rekomendasi sebagai bakal calon bupati Bandung, pihaknya sementara waktu tidak akan melakukan kerja-kerja politik baik mencalonkan diri sebagai kepala daerah di daerah lain atau menjadi anggota DPRD di provinsi maupun DPR RI. 

“Pekerjaan rumah saya setelah selesai jadi Wabup Bandung masih akan tetap mengembangkan persepakbolaan di Kabupaten Bandung. Kebetulan saya masih menjadi Ketua Askab PSSI Kabupaten Bandung,” ucapnya.

Baca Juga :  KPU Kabupaten Bandung Gelar Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pilgub dan Pilbup 2024

Pihaknya berharap siapa pun yang nantinya menjadi Bupati Bandung, bisa lebih fokus dan memperhatikan nasib sepak bola di Kabupaten Bandung serta harus mencintai olahraga sepak bola. 

Selain itu, pihaknya pun meminta masyarakat Kabupaten Bandung yang sebelumnya telah mendukungnya maju di kontestasi Pilbup Bandung untuk tetap semangat dan berlapang dada.

“Ini sudah terjadi. Semuanya sudah skenario Allah SWT. Hadapi saja. Saya harap semuanya mensukseskan gelaran Pilkada Serentak dan jangan sampai ada yang golput,” pungkasnya. @yus

Baca Berita Menarik Lainnya :