HPN 2023 | Bupati Kendal Tawarkan Kawasan Industri dengan Keunggulan Komparatifnya

Editor Bupati Kendal Dico M Ganinduto (tengah) saat paparan potensi daerahnya dipandu Mantan Pimpred Kompas yang juga Dubes Singapura Suryopratomo (kanan) dalam Kendal Invest Talk, di Grand Mercure, Medan, Selasa (7/2/2023) malam. /visi.news/aep s abdullah/aep s abdullah
Silahkan bagikan

VISI.NEWS | MEDAN – Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, menawarkan investasi yang menarik bagi para investor di kawasan industri seluas 2.200 hektar Kendal Industrial Park. Selain memiliki keunggulan ekonomi juga upah pekerjanya masih sangat murah.

Hal itu disampaikan Bupati Kendal Dico M Ganinduto pada acara ‘Kendal Investment Talk’ diawal acara Hari Pers Nasional (HPN) 2023 yang digelar di Grand Mercure, Kota Medan, Sumatera Utara, Selasa (7/2/2023) malam.

Dalam acara yang dipandu mantan Pimpred Kompas dan Dirut MetroTV yang sekarang jadi Dubes Singapura Suryopratomo, selain dihadiri oleh Direktur PT. Kendal Industrial Park (KIP) Didit Purbadi, Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Atal S. Depari, Sekjen PWI Mirza Zulhadi, juga hadir para duta besar negara sahabat antara lain Duta Besar Belanda, Polandia, Armenia, Spanyol, Laos, Romania, Perwakilan Taiwan Economic and Trade Office (TETO) dan wartawan media asing maupun nasional.

Lebih lanjut Bupati Dico Ganinduto menjelaskan bahwa kabupaten itu memiliki keunggulan geo-ekonomi karena kawasan tersebut terletak berdekatan dengan Bandara Ahmad Yani, Pelabuhan Tanjung Emas, dan dilewati Tol Trans Jawa, Jalur Pantura, serta Jalur Kereta Api Ganda Jakarta-Semarang-Surabaya, selain itu infrastruktur di Kawasan Industri Kendal (KIK) juga terus dikembangkan untuk menunjang tumbuhnya industri dan menarik minat para investor.

“Kendal ini mudah diakses. Jaraknya kurang lebih 20 kilometer dari Bandara Internasional Ahmad Yani Semarang yang melayani 44 kali penerbangan dari Jakarta, atau 25 kilometer dari Pelabuhan Tanjung Emas. Ada juga akses kereta api dengan jarak 22 km dari Semarang. Kalau menggunakan jalan tol, dari Jakarta hanya lima jam dan dari Surabaya hanya tiga jam,” ujarnya.

Dalam waktu dekat, kata Dico, pengembangan pelabuhan Kendal diharapkan jadi pelabuhan smart logistics serta penunjang penting industri dapat segera diwujudkan, mengingat 70 persen produk di KIK berorientasi ekspor.

Baca Juga :  TAUSIAH: Ramai Korban Pinjol, Umat Diimbau Pahami Fikih Utang

Dico mengungkapkan bahwa pihaknya menyediakan area khusus Kendal Industrial Park (KIP) dengan luas 2.200 hektar. “KIP merupakan hasil joint ventura dua pengembang kawasan industri di Asia Tenggara Sembcorp Development Ltd dari Singapura dan PT Jababeka Tbk dari Indonesia,” ujar alumnus Universitas Tulsa dan mantan Presiden Persatuan Mahasiswa Indonesia – AS (Permias) ini.

Pria kelahiran 19 Pebruari 1990 ini lebih lanjut mengatakan, yang menjadi target investasi di KIP adalah industri makanan dengan sumber daya alam, furniture dengan menyediakan politeknik di dalam KIP, dan penyediaan bahan baku dari wilayah Jawa Tengah, industri fashion yang meliputi industri tekstil dan garmen, automotive, elektronik dan industri lainnya.

Sementraa Dirut PT KIP Didit Purbadi menambahkan, pihaknya siap menerima para investor yang ingin merelokasi pabriknya ke Indonesia apalagi KIP telah ditetapkan sebagai Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) yang tentunya memberikan lebih banyak keuntungan kepada para investor berupa pemberian insentif dan fasilitas tax holiday, tax allowance, kepabeanan dan yang terpenting jaminan ketersediaan infrastruktur untuk menunjang kegiatan industri.

Kawasan Industri Kendal diresmikan oleh Presiden Joko Widodo bersama dengan Perdana Menteri (PM) Singapura Lee Hsien Loong pada November 2016 melalui peraturan Pemerintah (PP) No. 85/2019 yang dikeluarkan 18 Desember 2019, KIP resmi ditetapkan menjadi KEK yang memiliki area pengembangan seluas 2.200 hektar.

Ada keunggulan komparatif lainnya yang ditawarkan Kendal kepada para calon investor yakni upah pekerja yang relatif murah. Di Kendal, Upah Minimum Kabupaten (UMK) yang masih murah dibandingkan dengan daerah lainnya di Jawa Tengah.@aepsa

M Purnama Alam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

HPN 2023 | Tujuh Kepala Daerah Raih Anugrah Kebudayaan PWI Pusat

Rab Feb 8 , 2023
Silahkan bagikanVISI.NEWS | MEDAN – Acara Hari Pers Nasional (HPN) yang puncaknya akan berlangsung pada Kamis, 9 Pebruari 2023di Kota Medan, Sumatra Utara, diisi dengan Diskusi Anugerah Kebudayaan PWI Pusat 2023 di Hotel Santika, Selasa (7/2/2023). Hadir dalam acara tersebut Walikota Medan Bobby Nasution, Bupati Indragiri Hilir HM Wardan, Bupati […]