Dihadiri H Cuncun dan HM Dadang Supriatna, Colour Run Soljer Dipadati Ribuan Pengunjung

Editor Acara Color Run Soljer Ceria tahun 2022 yang diinisiasi okeh Viking Soljer berkolaborasi dengan partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Samudra Griya Permai, Solokan Jeruk, Minggu (20/11/2022) pagi. /visi.news/gustav viktor rizal
Silahkan bagikan

VISI.NEWS | SOLOKANJERUK – Ribuan peserta mengikuti acara Color Run Soljer Ceria tahun 2022 yang diinisiasi okeh Viking Soljer berkolaborasi dengan partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Samudra Griya Permai, Solokan Jeruk, Minggu (20/11/2022) pagi.

Pada kesempatan itu kehadiran Ketua Umum PKB Gus Muhaimin diwakili Anggota DPR RI Dapil Jawa Barat II H Cucun Ahmad Syamsurijal. Hadir juga Bupati Bandung HM Dadang Supriatna, dan para tokoh masyarakat.

Rundown diawali dengan penampilan hiburan musik dari Setia Band, Raffi D’Academy dan masih banyak lagi, dilanjut dengan senam Zumba dan jalan sehat,
rute sekitar dua kilometer dari Samudera Griya Permai ke Citarik.

Dalam sambutannya itu H Cucun mengatakan bahwa jika ingin melihat suatu perkembangan dan pertumbuhan pada suatu daerah, harus dilihat tingkat kebahagiaan masyarakatnya. ” Masyarakat yang bahagia seperti ini harus kita rawat dan dijaga karena kerukunan juga persatuan modal dari keutuhan suatu bangsa, saya merekomendasikan kepada Pak Bupati, semoga acara seperti ini bisa diadakan satu bulan sekali di Kabupaten Bandung, apakah semua setuju ?,” ungkapnya disambut ribuan peserta sambil bertepuk tangan gembira.

Dalam kesempatan yang sama Bupati, mengingatkan bahwa masyarakat Kabupaten Bandung menjadi percontohan untuk Kota/Kabupaten lainnya. “Dalam hal kekompakan, merawat persatuan demi mewujudkan Kabupaten Bandung yang lebih Bedas,” pungkasnya di atas panggung.@gustav

Baca Juga :  Umrah di Bulan Suci Ramadan, AA Ikhsan Tour & Travel akan Berangkatkan 42 Jemaah

M Purnama Alam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Kenapa Harus Ada "Tugu Kujang Papasangan" di Gunung Bohong Cimahi ?

Ming Nov 20 , 2022
Silahkan bagikanVISI.NEWS | CIMAHI – Gunung Bohong di Kota Cimahi merupakan salah satu destinasi wisata yang kerap dikunjungi warga sekitar hingga luar Kota Cimahi, terlebih dengan adanya ‘tugu kujang papasangan’. Sesepuh Lingkar Alam (Kawargian Abah Alam) Adhitiya Alam Syah mengatakan, monumen gunung bohong itu dianggap sangat sakral terutama bagi anggota […]