Kasatlantas Eko Iskandar: Braga Beken Digelar Lalu Lintas Lancar

Editor Lalu lintas Kota Bandung, Sabtu (4/5/2024) malam. /visi.news/humas
Silahkan bagikan

VISI.NEWS | BANDUNG – Kepala Satuan Lalu Lintas Polrestabes Bandung, AKBP Eko Iskandar mengungkapkan, selama penerapan Braga Beken alias Braga Bebas Kendaraan, lalu lintas di kawasan pusat kota Bandung berjalan normal.

“Sementara hari ini kita lihat Jalan Naripan menjadi lancar. Dengan adanya penutupan Braga Panjang ini tentu membawa dampak positif,” ujarnya di Jalan Braga, Sabtu, 4 Mei 2024.

“Kita antisipasi Jalan Tamblong – Lembong dan Jalan Sunda, karena kendaraan itu berpengaruh ke dua titik ruas jalan tersebut,” ungkapnya.

Terkait pengaturan lalu lintas, Eko mengaku sudah menyiapkan antisipasi jika terjadi kepadatan.

“Kita sudah siapkan beberapa skema rekayasa itu sifatnya situasional. Jika dibutuhkan ada pengalihan atau penutupan baru dilakukan. Karena tipikal struktur jaringan jalan yang ada di Kota bandung ini pendek dan bercabang,” bebernya.

Menurutnya, rekayasa jalan hanya akan dilakukan jika memang dinilai perlu. Pasalnya, rekayasa jalan juga belum tentu menjadi pemacah masalah kemacetan.

“Kalau kita segera melalukan rekayasa padahal belum dibutuhkan, itu memindahkan kemacetan ke titik lain,” tuturnya.

@uli

Baca Juga :  163 Personel Polresta Padang Kawal Pelaksanaan MTQ XXVIII

M Purnama Alam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Ringkasan Hasil Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024: Ketegangan dan Kejutan Menyelimuti Seri Kedua

Ming Mei 5 , 2024
Silahkan bagikanVISI.NEWS | SEMARANG – Hari ini, Sabtu 4 Mei 2024, GOR Jatidiri, Semarang menjadi saksi dari tiga pertandingan seru dalam putaran pertama PLN Mobile Proliga 2024. Kudus Sukun Badak Menundukkan Jakarta Garuda Jaya Pertandingan pertama di antara Kudus Sukun Badak dan Jakarta Garuda Jaya berlangsung sangat sengit. Meskipun Garuda […]