Tarif Tol Cimalaka – Dawuan Hari ini Diberlakukan, Awas Bingung Keluar Tol Ujung Jaya

Editor Pengendara dari arah tol Cipali maupun Cisumdawu masih banyak yang bingung saat keluar dari Gerbang Tol Ujung Jaya. /visi.news/ckjt
Silahkan bagikan

VISI.NEWS | SUMEDANG – Setelah digratiskan selama tiga minggu, Mulai Senin (14/8/2023) pukul 00.00 WIB, Tol Cisumdawu seksi 4-6 yang menghubungkan Cimalaka-Dawuan sudah mulai dikenakan tarif. Namun hati-hati masih banyak pengendara yang kebingungan keluar dari Dawuan karena ada dua gerbang tol yakni Ujung Jaya 2 dan Ujung Jaya Utama.

“SK-nya keluar pada Minggu (13/8/2023) malam, dan mulai diberlakukan bertarif pukul 00.00,” kata Direktur Teknik dan Operasi PT Citra Karya Jabar Tol (CKJT), Bagus Medi, Senin pagi.

Diungkapkannya, tarif tol seksi 4-6 yang disahkan melalui keputusan Menteri PUPR sama dengan ruas seksi 1-3 ( Cileunyi, Pamulihan, Sumedang).

Bingung Keluar di Ujung Jaya

Sementara itu, sejumlah pengendara mengaku masih bingung saat keluar dari Gerbang Tol Ujung Jaya, karena ada Ujung Jaya 2 dan Ujung Jaya Utama. “Ketika saya keluar dari Ujung Jaya 2, ternyata tembusannya ke Jalan Ujung Jaya – Cikamurang. Padahal tujuan saya keluar dari Kertajati mau ke Indramayu, ” ungkap Nia Kurnia kepada VISI.NEWS.

Sejumlah pengendara di belakang mobil Honda Brio yang dikendarai Nia, juga sama merasa kebingungan sehingga mereka banyak yang pulang arah dan masuk lagi ke tol.

Gerbang Tol Ujung Jaya

Panjang jalan di Seksi 6 Ujung Jaya ini hanya 6,065 kilometer termasuk dengan Junction Dawuan di Kecamatan Kertajati, Kabupaten Majalengka.

Meski pendek, tetapi Seksi 6 memiliki 2 gerbang tol yakni GTO Ujung Jaya – Cibuluh dan GTO Ujung Jaya Utama.

Akses Gerbang Tol Ujung Jaya 2 bisa menuju ke jalan alternatif Cikamurang dan Tomo. Juga ke beberapa objek wisata seperti Waduk Jatigede.

Sedangkan lokasi gerbang tol ini Ujung Jaya Utama berada di perbatasan Kabupaten Sumedang dan Majalengka. Sekaligus akses keluar dan masuk Tol Cisumdawu yang terhubung ke Tol Cipali. “Jadi, ternyata pengendara yang akan ke Cirebon atau Indramayu keluarnya harus dari Gerbang Tol Ujung Jaya Utama yang langsung terhubung ke Tol Cipali. Nanti bisa milih ke luar di Kertajati, bisa juga di Palimanan dan Cirebon,” jelas Nia.

Baca Juga :  Wagub Jabar Uu akan Buat Kampung Santri di Tasikmalaya

@mpa

 

M Purnama Alam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Terra Drone Indonesia Teken MoU dengan Unnur  dan Unsika Karawang

Sen Agu 14 , 2023
Silahkan bagikan  VISI.NEWS | BANDUNG – Dalam rangka mendukung pengembangan teknologi dan penggunaan drone di Indonesia, Terra Drone Indonesia (TDI) lakukan kerjasama strategis yang dituangkan dalam Memorandum of Understanding (MoU) dengan dua perguruan tinggi, yaitu Universitas Nurtanio Bandung (Unnur) dan Universitas Singaperbangsa Karawang (Unsika). Penandatangan kerjasama tersebut dilakukan secara terpisah, […]