Caleg PDIP untuk DPR RI Bertabur Bintang, Menguji Suara “Sang Legenda” Yadi Srimulyadi

Silahkan bagikan

VISI.NEWS | BALEEDNAH – Sebagai partai yang pernah mendominasi kursi di DPRD Kabupaten Bandung di awal reformasi, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Bandung tidak terlepas dari “Sang Legenda” Yadi Srimulyadi. Politisi asal Majalaya ini sangat identik dengan PDIP Kabupaten Bandung, sehingga kiprah dan perannya akan sangat menentukan gerak partai berlambang banteng bermoncong putih ini.

Namun, pada Pemilu 2024, Yadi Srimulyadi, harus berebut suara PDIP dengan para bintang dari Jakarta dan politisi yang sedang “in”. Dari Daftar Calon Sementara (DCS) PDIP Dapil Jabar 2 untuk DPR RI, ada nama-nama Sofia Yulinar Surachman. Wanita 42 tahun ini merupakan ibunda dari artis muda papan atas Adhisty Zara yang sedang heboh hubungannya dengan Niko Al Hakim alias Okin. Sofia juga politisi yang menjabat sebagai  Wakil Ketua DPD PDIP Jawa Barat. Pada Pemilu 2024, ia mendapat nomor urut 1 dalam DCS DPR RI.

Nama lain yang cukup dikenal Deni Wahyudi atau di dunia selebriti yang namanya cukup dikenal dengan panggilan Deni Cagur. Pada pemilu sekarang, Deni Cagur mendapat nomor 3 di DCS DPR RI.

Selebriti lainnya, penyanyi yang beken di tahun 2000-an Lita Zen. Pemilik nama lengkap RA Suryani Y Lalita Zen ini akan berusaha mendulang suara PDIP di nomor urut 5 DCS DPR RI. Wanita kelahiran 22 Januari 1967 itu, dikenal sebagai penyanyi penyanyi yang tergabung dalam grup vokal Indonesia, Elfa’s Singers bersama Agus Wisman, Ucie Nurul dan Yana Julio.

Bersama kelompoknya ini, Lita melanglang ke berbagai negara serta menjadi duta Indonesia, antara lain menjadi duta Indonesia pada North Jazz Festifal di Den Haag, Belanda dan di Thailand Jazz Festival pada tahun 1997. Dengan pimpinan Elfa Secioria, Elfa’s Singers telah menyandang penghargaan puncak sebagai Grand Champions berturut-turut dalam olimpiade paduan suara dunia di Linz Austria (2000), Busan Korea (2002), Bremen Jerman (2004), dan Xiamen China (2006).

Baca Juga :  KKP Melarang Warga Tangkal Ikan Sidat, Dudy Pamuji Apresiasi Warga Bentuk Pokmaswas

Nama lain yang akan mendulang suara dari Kabupaten Bandung dan Bandung Barat pada Pemilu 2024 pengusaha dari “trah” Al Ma’soem Yena R. Iskandar. Pada Pilkada lalu, Yena yang berpasangan dengan pesepakbola Atep mendapatkan suara 217.780 di Kabupaten Bandung. Modal suara ini kalau bisa dipertahankan Yena, sudah cukup mengantarnya meraih kursi di DPR RI.

Nama Yadi Srimulyadi sendiri pada Pemilu 2024 ini berada di urutan nomor 6, dibawah Lita Zen. Namun, seperti jago tua yang kaya pengalaman, Yadi Srimulyadi yang pernah menduduki Ketua DPRD Kabupaten Bandung, Wakil Bupati Bandung, Anggota DPRD Jawa Barat dan incumbent di DPR RI ini nampaknya sudah punya suara yang tidak terganggu loyalitasnya. “Pak Yadi ini, tidak kampanye saja sudah pasti menang, karena konstituennya dipelihara, jadi kami merasa sangat diperhatikan olehnya,” ungkap Ayi, salah satu ketua ranting di Kabupaten Bandung.

@aep s abdullah

M Purnama Alam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Dampak Fenomena El Nino, Perumda Air Tirta Raharja Kerahkan Bantuan Lewat Armada Tangki

Sen Agu 21 , 2023
Silahkan bagikanVISI.NEWS | SOREANG – Perumda Air Minum Tirta Raharja memberitahukan adanya penurunan debit dan level permukaan air pada seluruh sumber air baku di akibatkan dampak dari fenomena El Nino tahun 2023. Akibatnya, kondisi seperti ini mengalami penurunan kuantitas air baku yang dapat di produksi di Sungai Cisangkuy Situ Lembang, […]